Gathering Operator EMIS Kopertais Yogyakarta
Tawangmangu, 27 – 28 September 2017
Perjalanan dimulai pada hari Rabu, 27 September 2017 pukul 7.30 WIB start dari gedung multipurpose UIN Sunan Kalijaga dengan 1 bus Pariwisata. Acara tersebut diikuti oleh 14 PTKIS dilingkungan Kopertais wilayah III DIY, dan forkom Kopertais III DIY. Pukul 10.30 tiba di Agrowisata dan Out Bond Amanah didaerah Tawangmangu, kemudian dilanjutkan dengan istirahat untuk berganti pakaian olahraga, kemudian dilanjutkan dengan pemanasan outbond. Ditengah pemanasan outbond terdengar suara adzan, kemudian break untuk sholat dzuhur. Kemudian dilanjutkan pemanasan dan sekaligus menguji konsentrasi bermain. Setelah itu dilanjutkan dengan kegiatan outbond inti.
Kegiatan outbond dari jumlah peserta dibagi menjadi empat regu, masing-masing regu berisi 8-10 orang. Urutan outbond pertama adalah bermain menyeberangi kolam dengan bantuan 4 kayu, permainan ini menguji kerjasama dalam satu regu untuk bisa melintasi kolam. Selanjutnya adalah melewati sarang laba-laba, permainan sepakbola, kemudian permainan tarik tambang dalam lumpur, selanjutnya mengeluarkan bola dari dalam bambu dengan air, sementara bamb tersebut dilubangi sehingga sulit untuk membuat air dalam bambu tersebut penuh hingga bola keluar. Permainan terakhir dalam rangkaian outbond adalah volly air, yaitu permaian volly didalam air (kolam renang). Setelah selesai outbond pukul 16.00 peserta berkemas dan perjalanan menuju penginapan di daerah Tawangmangu juga.
Dilanjutkan dengan istirahat sampai dengan pukul 19.00, kemudian kegiatan selanjutnya adalah dinner dan kuliah umum bersama rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, bapak Prof. Dr. Yudian Wahyudi, MA., Ph.D. Dalam perkuliahan tersebut beliau menyampaikan tentang semangat perjuangan ketekunan kuliah berakhir sampai dengan pukul 23.00. Kemudian dilanjutkan dengan istirahat sampai pagi ini. Pagi hari hari, Kamis 28 September 2017 setelah bersiap dan sarapan pagi, dilanjutkan perjalanan wisata ke Sarangan, sepeti pada umumnya di Sarangan menikmati panorama telaga dengan menaiki speed boat. Kemudian beristirahat, break sholat dzhuru dan menikmati santap makan siang di resto area Sarangan, kemudian dilanjutkan perjalanan kembali menuju Yogyakarta. Dan berakhir sudah, kegiatan gathering operator data Emis Kopertais III wilayah DIY.