UKM TPA adalah UKM Pertama dan tertua di STAIT Yogyakarta. Kiprahnya dalam bidang sosial keagamaan telah dikenal luas oleh masyarakat Yogyakarta. Kegiatan-kegiatan positif seperti pengabdian TPA dan Ramadhan Ceria menjadi rutinitas yang diselenggarakan sepanjang tahun. Sehingga diharapkan UKM TPA akan semakin baik lagi diperiode selanjutnya. UKM TPA yang diketuai oleh Lutfia berjalan dengan baik, sekalipun dalam perjalanan kepengurusan ketua UKM TPA sempat mengundurkan diri karena alasan keluarga.
Laporan pertanggajawaban (LPJ) UKM TPA dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober 2019 di STAIT Yogyakarta dan dilaporkan kepada Puket III Bidang Kemahasiswan dan Kerjasama. Berbagai masukan, saran dan kritik diberikan untuk UKM TPA. Status LPJ UKM TPA akhirnya diterima bersyarat yaitu harus merevisi apa-apa saja saran yang diberikan oleh Puket III. Kegiatan UKM TPA yang cukup sukses salah satunya adalah Ramdhan Ceria, Puket III sangat mengapresiasi acara tersebut, sehingga kampus akan berkomitmen terus mensupport kegiatan tersebut dan diselenggarakan secara rutin disetiap tahun.