Launching UP2M dan Seminar Hasil Penelitian

Kamis, 31 Oktober 2019, STAIT Yogyakarta mengadakan kegiatan Launching UP2M (Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat). UP2M merupakan Unit Penelitian dan Pengabdian Masyarakat yang dibentuk sebagai upaya menjembatani dosen melaksanakan kegiatan tridharma perguruan tinggi. Tridharma yang dimaksud adalah penelitian dan pengabdian terhadap masyarakat berupa penelitian.

Kegiatan Launching UP2M ini dihadiri oleh dosen dan karyawan STAIT Yogyakarta. Hadir pula Ketua STAIT Yogyakarta yaitu Bapak Danang Dwi Prasetyo, M.Pd yang memberikan sambutan serta Pembantu Ketua I yaitu Bapak Syarif Hidayat, M.Pd., M.S.I yang dalam kegiatan ini membacakan Surat Keputusan Launching UP2M STAIT Yogyakarta. Dengan dibacakannya Surat Keputusan tersebut maka diharapkan UP2M dapat segera melaksanakan tugas dan fungsi sebagaimana mestinya.

Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya, UP2M menyelenggarakan kegiatan penelitian yang akan dilaksanakan selama 1 tahun penuh. Kegiatan penelitian ini dibagi menjadi 4 triwulan yang terdiri dari 2 periode penelitian dalam setiap semester. Penelitian dilaksanakan melalui beberapa tahapan mulai dari pengajuan proposal, diskusi, penelitian, seminar, dan publikasi. Tidak hanya sampai disitu, setelah kegiatan Launching UP2M selesai dilakukan, acara dilanjutkan dengan program pertama UP2M  yaitu Seminar Hasil Penelitian. Seminar ini mengangkat judul “Progresivisme: Titik Temu Keabsahan UU Pesantren” dengan pembicara Rz. Ricky Satria Wiranata,M.Pd. Kegiatan seminar terasa semakin hidup saat memasuki sesi diskusi. Para audien seminar yang merupakan dosen STAIT Yogyakarta memberikan saran dan masukan kepada pembicara mengenai hasil penelitian yang telah disampaikan.