18 September 2024 – Desa kedalon Batangan Pati menjadi lokasi pemberdayan masyarakat sehat dan perekonomian berkelanjutan oleh mahasiswa STAIT Yogyakarta kelas karyawan, khususnya dari jurusan Manajemen Dakwah . Kegiatan ini merupakan bagian dari Kuliah kerja nyata yang dilaksanakan pada tahun 2024. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memperkuat pemberdayaan masyarakat sehat dan pereonomian berkelanjutan yang relevan dengan pengabdian masyarakat .
Pemilihan desa Kedalon sebagai lokasi kegiatan ini tidak terlepas dari tema yang diusung dan juga karena berdasarkan demografi desa, sebagian besar penduduk Desa Kedalon adalah petani, nelayan, petani tambak Sedangkan untuk bidang peternakan sebagian masyarakat menjadikan ternak sapi, kambing dan ayam sebagai tambahan pekerjaan. Kegiatan ini berlangsung selama kurang lebih satu bulan, di mana mahasiswa terlibat dalam berbagai program yang dirancang untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam bidang kesehatan dan ekonomi .
Sosialisasi untuk menjaga kehigienisan pengemasan daging rajungan di tempat usaha warga
Salah satu fokus utama dari kegiatan ini adalah mengajak masyarakat Desa Kedalon untuk menjaga kesehatan agar terhindar dari beberapa penyakit yang timbul dimusim kemarau dan cuaca ekstrim. Beberapa penyakit yang sering timbul saat musim kemarau yaitu infeksi saluran pernafasan, dehidrasi, penyakit kulit, dan penyakit mata.
Untuk menjaga kehigienisan daging rajungan, mahasiswa juga membagikan beberapa peralatan yang menunjang, seperti, masker, sarung tangan dan clemek.
Upaya ini bertujuan untuk tercapainya kehidupan sehat dan sejahtera serta untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat dengan diadakannya penyuluhan hidup sehat dimusim kemarau dan cuaca ekstrim,.
sosialisasi untuk gemar menabung
Untuk melaksanakan Program KKN sesuai relevansi dengan SDGs yaitu mengurangi kemiskinan, maka mahasiswa memberikan penyuluhan atau sosialisasi untuk gemar menabung. Hal ini bertujuan agar para pegawai bisa menyisihan sedikit uangnya untuk ditabung dan bisa digunakan dikemudian hari saat membutuhkan uang tersebut.
Peningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat.
membagikan bingkisan sembako kepada janda kurang mampu untuk meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat.
Selain program Sustainable Development Goals (SDGs) Mahasiswa STAIT Jogja bergotong royong untuk melaksanakan kerja bakti guna menjaga kebersihan lingkungan, selain kerja bakti mahasiswa juga memberikan sejumlah alat kebersihan berupa sapu, ikrak dan tempat sampah untuk fasilitas kebersihan.
Pengalaman Berharga Bagi Mahasiswa
Pengalaman langsung yang diperoleh mahasiswa selama pelaksanaan KKN-PPL Integratif ini memberikan bekal berharga bagi mereka dalam penerapan ilmu manajemen dakwah . Pengalaman ini tidak hanya memperkuat keterampilan praktis mereka, tetapi juga mempersiapkan mereka untuk terjun ke dunia kerja. Melalui program ini, mahasiswa diharapkan mampu berkontribusi secara nyata sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat setempat.
Dokumentasi