Alhamdulillah, pada hari Jum’at, 22 November 2024, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) STAI Terpadu Yogyakarta telah melaksanakan kegiatan kuliah tamu dengan tema “Proses dan Jalur Pengembangan Karir pada Lembaga Pendidikan” melalui zoom meeting. Acara ini menghadirkan narasumber yang merupakan kaprodi MPI STAI Yaptip Pasaman Barat, yaitu Yenni, M.AP. Kegiatan ini merupakan bentuk Implementasi Kerjasama antara STAI Terpadu Yogyakarta dan STAI Yaptip Pasaman Barat dalam ruang lingkup Pendidikan.
Turut hadir Kaprodi MPI, Ibu Diningrum Citraningsih, M.S.I, dalam kegiatan tersebut untuk memberikan sambutan dan menjadi keynote speaker. Dalam pemaparannya, beliau menegaskan pentingnya pengembangan karir sebagai upaya yang dilakukan oleh organisasi dalam merencanakan karier pegawainya, hal tersebut dinamakan dengan manajemen karier. Dengan adanya kuliah tamu ini, diharapkan mahasiswa dapat memperluas wawasan dan memperdalam pemahaman mereka dalam pengembangan karir dan prosedurnya untuk menghasilkan sumber daya manusia sebagai agen perubahan dan motor penggerak kemajuan lembaga pendidikan Islam.
Mahasiswa MPI STAI Terpadu Yogyakarta mengikuti kegiatan ini dengan antusias. Sesi tanya jawab berlangsung dinamis, diwarnai berbagai pertanyaan dan tanggapan yang menunjukkan tingginya minat serta semangat akademik mahasiswa. Alhamdulillah, kegiatan kuliah tamu ini memberikan manfaat besar dalam memperkaya wawasan teoritis maupun praktis mahasiswa terkait manajemen SDM di lembaga pendidikan Islam. Semoga ilmu yang diperoleh menjadi berkah dan memberikan kontribusi nyata bagi perkembangan pendidikan Islam di masa depan, Aamiin.